TIP MEMBERSIHKAN PESTISIDA DALAM BUAH & SAYUR



 




Pestisida merupakan bahan kimia untuk mencegah hama penyakit pada buah dan sayur sayuran, digunakan juga agar buah dan sayur tetap segar dalam beberapa waktu, dan  beresiko bagi manusia jika termakan dalam jumlah diatas ambang batas yang telah ditetapkan oleh Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), secara terus menerus  akan menimbulkan kerusakan pada hati, ginjal, dan syaraf pusat, dll                                                               
        Oleh sebab itu upayakan buah dan sayur yang kita konsumsi sudah  dibersihkan lebih dahulu sebelum dimakan sehingga kadar pestisida yang ada  hilang atau berkurang.


Tip Membersihkan buah dan sayur yang akan dimakan dan disayur :
A. Cara Pertama.
1.      Cuci tangan anda dengan sabun supaya bersih.
2.      Cuci buah dan sayur dengan menggunakan sikat gigi atau sikat yang lembut dengan air yang mengalir supaya  pestida yang ada pada kulit buah, daun , menjadi bersih .
3.      Kupas kulit buah  dan sayur . sehingga mendapatkan isi yang bersih dari pestisida.
4.      Buang daun terluar , kemudian bilas dengan air bersih yang mengalir.
5.      Bayak buah dan sayur dilapisi lapisan lilin yang tipis , cuci buah dan sayuran ini dengan air hangat yang dicampur garam dan air lemon atau  cuka secukupnya, agar lilin terlarut dan tidak melekat pada kulit buah  atau sayur.
6.      Jangan mencuci buah dengan sabun atau detergen 


B. Cara Kedua
     1. Pergunakan larutan cuka makan dicampur air bersih dengan perbandingan 1 cuka : 3 air
     2. Rendam buah dan sayur dengan larutan cuka makan yang telah dilarutkan ,selama
         10-20 menit.
     3. Bilas buah dan sayur dengan air mengalir agar kotorannya yang sudah terangkat  dapat 
         menjadi bersih.


C.Cara Ketiga.
    1. Gunakan garam secukupnya yang dicampur air bersih dalam Waskom atau ember.
    2. Rendam buah dan sayur yang akan dimakan selama  lebih kurang  10 – 20 menit.
    3. Bilas dengan air yang mengalir  dan simpan dalam kulkas jika belum  digunakan.

Tip cara mengeluarkan racun dari dalam tubuh.
Tubuh mempunyai mekanisme membuang racun secara alami, tetapi perlu mendapat bantuan dari luar seperti :
1.      Biasakan minum sehari minimal 2 liter air putih , dengan cara minimal setiap jam
1 gelas air (300cc), cara meminumnya  satu gelas dapat diminum 5 – 6 tegukkan,
1 teguk biarkan dalam rongga mulut untuk dikumur 2-3 kali, baru diminum. Dengan maksud dengan tegukan dan dikumur kumur air, air tercampur dengan enzyme yang ada didalam mulut dan sampai kelambung bercampur dengan enzyme didalam lambung sehingga kekuatan synergisnya dapat membantu mengurai zat beracun hasil metabolisme  seperti asam urat, urea, asam laktat , dan racun dalam tubuh keluar  melalui  buang air besar atau air kecil.
    2.   Setiap hari harus makan wajib makan makanan berserat  dari buah atau sayur sayuran,
          Berguna mengeluarkan racun, sisa sisa metabolisme melalui usus besar yang
          dikeluarkan dengan cara  buang air besar setiap hari.
3.      Minum air kelapa segar  minimal seminggu sekali untuk membersihkan saluran
      pencernaan dan meningkatkan kekebalan tubuh.
4.      Olah raga secara teratur dan istrahat  tidur  cukup , sehingga daya tahan tubuh
Meningkat.
5.   Pernapasan sehat, yaitu setiap bangun tidur, pagi hari menarik napas dalam , melalui dada , perut dan mengeluarkan napas  secara teratur, sehingga oksigen yang masuk dapat mengalir keseluruh tubuh dan hasil pembakaran CO2 dapat dikeluarkan secepatnya.
6.      Mandi air panas  seminggu sekali atau mandi sauna  agar racun racun sisa metabolisme
      dapat keluar melalui  pori pori kulit , selain itu melancarkan  peredaran darah dalam
      tubuh.

Tip Pertolongan Pertama  Keracunan Makanan.
Gejala umum keracunan makanan dari golongan pestisida  ditandai dengan :
·         Kepala pusing , gelisah dan keringat dingin
·         Disertai rasa mual, muntah muntah
·         Kram didaerah perut (lambung, usus). Kadang kadang diare.
·         Kesadarannya menurun.

Pertolongannya :
Cara  Pertama
·         Beri makan norit  2 – 4 butir, jika tidak ada boleh arang tempurung kelapa 1 – 2 sendok
·         Dengan maksud  norit / arang aktif mengikat racun dalam lambung, sehingga daya kerja racun  terhambat untuk beberapa waktu, sebelum dibawa ke rumah sakit.

Cara Kedua
      Beri minuman susu agak kental hangat kuku  satu gelas , dengan maksud menghambat
      kerja racun dalam lambung dan usus untuk beberapa waktu, sebelum segera dibawa
      kerumah sakit.

Cara Ketiga
      Dimuntahkan baik oleh yang sakit atau dibantu orang lain, dengan cara menekan anak
      lidah yang ada dikerongkongan, sehingga muntah muntah sehingga, racun yang ada
     didalam perut keluar bersama muntahannya, semakin banyak muntah semakin baik.
     diharapkan semua racun yang termakan keluar melalui mulut. Sebelum segera dibawa
      kerumah sakit.


Catatan.
Cara ini efektif hanya bila diketahui keadaan penderita masih  sadar, bila sudah lemah atau pingsan  langsung saja bawa ke rumah sakit.


 

1 komentar:

  1. Menangkan Jutaan Rupiah dan Dapatkan Jackpot Hingga Puluhan Juta Dengan Bermain di www(.)SmsQQ(.)com

    Kelebihan dari Agen Judi Online SmsQQ :
    -Situs Aman dan Terpercaya.
    - Minimal Deposit Hanya Rp.10.000
    - Proses Setor Dana & Tarik Dana Akan Diproses Dengan Cepat (Jika Tidak Ada Gangguan).
    - Bonus Turnover 0.3%-0.5% (Disetiap Harinya)
    - Bonus Refferal 20% (Seumur Hidup)
    -Pelayanan Ramah dan Sopan.Customer Service Online 24 Jam.
    - 4 Bank Lokal Tersedia : BCA-MANDIRI-BNI-BRI

    8 Permainan Dalam 1 ID :
    Poker - BandarQ - DominoQQ - Capsa Susun - AduQ - Sakong - Bandar Poker - Bandar66

    Info Lebih Lanjut Hubungi Kami di :
    BBM: 2AD05265
    WA: +855968010699
    Skype: smsqqcom@gmail.com

    BalasHapus